Own Life

Mengembangkan hidup kita adalah menentukan bagaimana cara kita hidup.

Steve Jobs bukan cuma seorang inovator hebat. Ia juga menyampaikan pesan penting pada acara wisuda di Stanford University tahun 2005:

“Waktu hidup kita sangat singkat. Maka hiduplah sesuai panggilan jiwa dan hati nurani kita. Jangan hidup menuruti apa kata orang. Jangan terlalu percaya dogma-dogma. Dan yang terpenting, jangan kita hidup menghidupi kehidupan orang lain…”

Jangan kita hidup menghidupi hidup orang lain. Jangan memainkan peran orang lain. Jangan menjalankan skenario hidup orang lain. Kita harus menemukan sendiri peran kita.

Jadi kalau kehidupan ini sebuah panggung pertunjukan, maka tugas kita mencari dalam diri kita peran apa yang seharusnya kita mainkan.

Dogma-dogma itu bagus sekali sebenarnya. Ia ditulis dengan bahasa sederhana untuk orang bisa menjalankan konsep kehidupan yang rumit.

Tetapi dogma itu sebenarnya ditulis orang, yang cocok untuk yang nulis. Cocok pada era tulisan itu dibuat.

Mungkin tidak cocok lagi hari ini.

Oleh sebab itu, kita perlu menyusun “dogma” untuk kehidupan kita sendiri. “Dogma” yang membebaskan kita dari rasa takut. “Dogma” yang membuka kita pada masa depan yang menggairahkan.

Jadi membangun hidup kita adalah membangun peran dan aturan yang unik, yang kta berlakukan untuk diri kita.




    Leave a Reply

    Fill in your details below or click an icon to log in:

    WordPress.com Logo

    You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

    Facebook photo

    You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

    Connecting to %s



%d bloggers like this: